Nataconnexindo.com, Tangerang – Di kehidupan sehari-hari kita itu sering mendengar kata brand, brand ini berkaitan banget nih dengan suatu perusahaan ataupun produk. Ada jutaan brand diseluruh dunia, brand itu bisa menjadi identitas dan keunikan dengan yang lainnya, tidak salah loh kalau brand suatu produk atau perusahaan itu mempengaruhi laku atau tidaknya suatu produk. Setelah kita bahas seputar bisnis online, lalu kelebihan membuat toko online, lalu bagaimana tentang strategi sosial media, dan juga SEO, kami akan bahas beberapa materi basic seputar bisnis online.
Sebetulnya bisnis konvensional dan juga memiliki kunci branding yang sama pentingnya, namun kita bahas branding kali ini secara umum. Sobat Nata tahu kenapa branding itu penting dan kenapa branding itu ada disemua usaha yang ada dimuka bumi ini. Branding merupakan sebagai suatu kegiatan untuk membuat nama, simbol atau pun identitas tertentu untuk membedakan dengan produk atau jasa sejenisnya.
Nah inilah jawaban dari semua pernyataan yang disuruh oleh guru-guru entrepreneurship, dengan branding, keunikan produk atau jasa kita menjadi berbeda diantara pesaing.
Secara akademik brand menurut Kotler adalah nama, istilah, tanda, simbol, atau rancangan, atau kombinasi dari semuanya yang dimaksudkan untuk mengidentifikasi suatu barang jasa atau kelompok penjual dan untuk mendifersifikasikannya atau membedakan dari barang atau jasa pesaing. Ada juga brand identity, ini adalah suatu elemen kasat mata dari suatu brand yang mampu menyampaikan karakter, komitmen dan nilai produk, jasa dan juga perushaan supaya dapat dipahami oleh publik melalui gabungan dari banyak warna dan juga simbol, makanya nih kalian jadi tahu kan brand identity itu sangat berhubungan sekali loh dengan desain produk baik itu logo dan juga websitenya.
Lantas kalian tahu tidak fungsi dan juga tujuan dari branding itu sendiri, fungsi branding itu untuk menanamkan suatu persepsi, image dan juga citra dari suatu merek kepada publik dan juga konsumennya. Jika kamu punya suatu produk, jasa dan juga perusahaan, dengan adanya branding, maka dengan hal ini diharapkan brand atau merk tersebut dapat diingat dari masa ke masa, contohnya seperti branding “Jagonya Ayam”, ketika slogan tersebut terdengar maka kita pun akan tahu kalau itu adalah KFC.
Berikut adalah jenis-jenis branding yang ada dan perlu kalian tahu :
Branding Produk.
Branding ini bertujuan untuk mendorong atau memberikan stimulus kepada konsumen untuk bisa menyeleksi dari banyaknya produk bahkan produk yang sejenis dan memilih sesuai dengan kekuatan brand tersebut.
Personal Branding.
Branding ini adalah suatu proses seseorang untuk membuat dirinya memiliki citra tertentu. Alhasil citranya semakin kuat dan menjadikan nilai tambah seseorang tersebut jauh lebih besar dari pada orang lainnya.
Corporate Branding.
Branding ini bertujuan untuk mengembangkan reputasi suatu perusahaan di muka publik atau minimal pada para pelanggan atau klien. Branding korporasi ini berkaitan dengan semua aspek perusahaan seperti produk, pelayanan dan juga kontribusi para karyawan pada masyarakat sekeliling atau CSR.
Branding kultur.
Branding terakhir ini lebih bertujuan mengembangkan suatu image, reputasi mengenai lingkungan, orang-orang dari suatu lokasi tertentu atau Negara tertentu. Misalnya contoh yang paling mudah adalah Negara Brasil dikenal memiliki suatu tim sepakbola yang tangguh dan dikenal sebagai Negara dengan tim sambanya.
Simak terus tips dan juga artikel terbaru tentang digital marketing yang pastinya berguna untuk sobat Nata semua, jangan lupa follow kami di Facebook dan juga Instagram , kunjungi website kami untuk lebih banyak lagi materi digital marketing GRATIS. (MT)