Nataconnexindo.com, Tangerang – Dalam perkembangan dunia digital saat ini, publik lebih suka melihat sesuatu bukan lagi dari iklan yang ada di televisi dan juga yang ada di radio. Bahkan mereka sering menemukan sesuatu hal yang menarik dari perkembangan digital yang begitu luasnya. Hal ini yang membuat jutaan bahkan ratusan pasang mata lebih suka menatap layar ponsel pintarnya dan juga personal computer pribadi.
Perkembangan dan juga pergeseran kebiasaan ini membuat banyak sekali peluang yang hadir di dunia maya, semakin besarnya pengguna internet baik melalui laptop maupun smartphone membuat peluang mengiklan juga semakin besar, kemungkinan iklan yang kita buat jadi semakin lebih besar, sebut saja mengiklan pada salah satu search engine terbesar di dunia yaitu Google. Ketika menyewa jasa pengiklan google maka kita akan lebih mudah dalam menggapai penjualan yang stabil, ketika pengguna search engine tersebut mengetik suatu keyword dan website kita ada di page pertama, maka akan ada banyak benefit yang diperoleh oleh kita sebagai pemilik usaha atau pemilik website.
NAMUN….
Perlu sobat Nata ketahui juga, yang mengiklan juga banyak dan tidak menutup kemungkinan ada persaingan antara satu website dan website lainnya. Misalnya kita mempunya website yang cukup banyak pengunjungnya, namun bisa jadi pesaing kita jauh lebih besar pengunjungnya. Mungkin kita tidak akan tahu berapa banyak pengunjung website pesaing, namun akan ada beberapa cara dan tools yang akan Nata Connexindo digital marketing services berikan kepada Anda.
Sebelum membahas itu, kita bahas dahulu manfaat dari kita mengetahui tingkat dan juga peringkat dari situs pesaing:
1. Dapat mengetahui rata-rata pengunjung.
Hal pertama yang pasti kita ketahui adalah rata-rata pengunjung dari situs pesaing utama kita. Mengetahui ini akan membuat kita jauh terpacu untuk membuat konten lebih baik dan melakukan promosi dan juga iklan yang menarik agar mampu menyaingi pesaing kita tersebut.
2. Mengetahui peringkat website pesaing.
Selain mengetahui secara langsung rata-rata pengunjung, maka kita juga akan lebih mudah melihat peringkat situs pesaing berada di urutan ke berapa, kita bisa cek secara langsung peringkat website yang kita miliki. Maka dengan begitu kita bisa tahu berapa peringkat situs pesaing di seluruh dunia dan juga di tanah air.
Cara melihat peringkat dan juga traffic pesaing:
1. Alexa.
Alexa adalah salah satu tempat terbaik untuk mencari tahu tentang peringkat website dan sudah cukup terkenal. Alexa salah satu tool terbaik untuk menganalisis peringkat website untuk waktu yang lama. Alexa juga dapat melihat link, traffic, kata kunci dan beberapa data pendukung lainnya untuk memantau pesaing Anda dengan mudah.
2. SimilarWeb.
Salah satu tools yang cukup mirip dari Alexa adalah SimilarWeb, situs ini adalah website checker yang boleh dikatakan 11 12 dengan Alexa. Ada beberapa pengguna SimilarWeb mengatakan bahwa situs ini jauh lebih detail menyediakan data dan juga lebih akurat. Fitur andalannya adalah berupa grafis garis dengan nilai-nilai untuk jumlah pengunjung setiap sumbernya. Kita pun dapat dengan mudah meilhat berasal dari mana para pengunjung yang mengunjungi website yang kita pilih tersebut.
Gunakan beberapa tools ini untuk mengidentifikasi berapa banyak pengunjung pesaing yang kita miliki. Selain itu kita juga dapat mengetahui berapa peringkat kita serta berapa rata-rata pengunjung situs yang kita buat. (MT)