Aplikasi Kencan Online Keluaran Facebook Resmi Ditunda
Nataconnexindo.com, Tangerang – Kemajuan
teknologi membuat berbagai aplikasi semakin berkembang dan meningkatkan
fiturnya untuk memenuhi kebutuhan manusia. Salah satu tren aplikasi yang sedang
banyak diminati oleh masyarakat adalah aplikasi biro jodoh yang bisa menemukan
pasangan yang tepat untuk para penggunanya.
Bicara tentang hal ini, beberapa waktu
lalu Facebook telah menyatakan akan mengeluarkan aplikasi kencan online mirip Tinder. Namun, aplikasi
yang rencana akan diluncurkan pada hari Valentine, ternyata resmi ditunda. Aplikasi
yang rencana akan diluncurkan di wilayah Eropa ini menimbulkan banyak regulator
yang melakukan inspeksi dadakan, terkait permasalahan perlindungan data
pengguna.
Tim DPC atau Komisi Perlindungan
Data Irlandia ingin melakukan penyelidikan lebih dalam, agar perlindungan data
aplikasi yang akan diluncurkan nanti terbukti aman dan terpercaya. Mengingat
peraturan ketat tentang Perlindungan Data Pribadi yang telah berlaku sejak
tahun 2018, sejumlah regulator mengadakan inspeksi dadakan ke kantor Facebook
secara langsung yang terletak di Irlandia. Apabila Facebook telah terbukti
melanggar peraturan tersebut, Facebook terancam akan terkena denda sebanyak 4
persen dari total pendapatan global perusahaan.
Dikabarkan, penundaan peluncuran
aplikasi ini hanya terjadi di negara bagian Eropa, karena aplikasi ini sudah
tersedia di beberapa negara seperti Kanada, Singapura, Brazil, dan banyak
negara di Amerika Serikat. Facebook sendiri sudah menghadirkan fitur keamanan
yang dapat menampilkan lokasi secara langsung, sehingga pasangan yang akan
bertemu dapat dengan aman melakukan janji di tempat yang tepat.
Semoga kehadiran aplikasi ini dapat
bermanfaat bagi para penggunanya, apalagi mengingat kelebihan aplikasi ini yang
dapat mencocokkan sesama pengguna hanya dari foto profil. Kira-kira kapan
aplikasi ini akan dirilis di Indonesia? Mari kita tunggu! (JES)