Nataconnexindo.com, Tangerang – Siapa yang tidak tahu facebook, mulai dari orang dewasa hingga anak-anak mengetahui platform sosial media ini. Kenapa Facebook begitu populer, jawabannya jelas karena Facebook merupakan platform terbaik, Anda bisa membagikan foto, video, berita, hingga status.
Tahukah sobat Nata, kalau Facebook itu salah satu media sosial yang bisa menyimpan data kita sebagai penggunanya, seperti jenis kelamin, minat, usia hingga lokasi kita berada. Mungkin ada dari kita yang berpikir kalau gak asik banget data diri detail hingga lokasi itu diketahui oleh Facebook, namun tenang saja, data kita tetap aman dan tidak akan disebarkan atau disalahgunakan kok. Data diri tersebut sengaja dikumpulan untuk suatu kepentingan, yaitu bisa digunakan untuk mengiklan.
Alurnya begini, sebagai pengiklan bisa menyasar atau mentargetkan audiens yang sesuai dengan sangat mudah. Lokasi ini biasanya yang menjadi sorotan, lantas, apakah ada cara terbaik agar Facebook berhenti mengikuti kita sebagai pribadi yang menggunakan Facebook?
Sebelum menjelaskan secara teknis, penjelasan dari kami akan dibagi menjadi dua, maksudnya seperti ini, akan ada dua cara yang dilakukan berdasarkan device yang kalian pakai, ada iOS dan juga Android. Untuk kalian yang menggunakan iOS dan Android simak yuk cara agar Facebook tak lacak lokasi pribadi.
iOS
Untuk kalian pengguna iOS, Anda bisa mematikan langsung pelacak lokasi ini di aplikasi Facebook yang ada di ponsel pribadi. Caranya, pertama-tama buka aplikasi Facebook yang sudah di download, lalu masuk ke menu setting and privacy, dan pilih setting. Geser hingga ke paling bawah hingga ditemukan Privacy. Setelah pilih privacy, selanjutnya adalah pilih “location option” lalu akan muncul tiga pilihan diantaranya, Only While Using the App yang dapat mengijinkan aplikasi untuk melacak lokasi atau keberadaan kita ketika aplikasi itu digunakan. Jika ingin mematikan spenuhnya, maka tinggal pilih “Don’t Allow”. Agar tidak menyimpan data mengenai tempat-tempat yang pernah dukunjungi maka pilihan “location history” diklik dan data atau riwayat lokasi akan terhapus.
Android
Bagi sobat nata yang menggunakan Android, Anda juga bisa mematikan fitur lokasi ini melalui Facebook secara langsung, mirip seperti iOS, pilih “Setting and privacy” pilih opsi setting. Geser ke bawah pilih menu “privacy”, dan pilih option dan cari “location services” untuk menyalakan atau mematikan fungsi pelacak lokasi. Di menu ini juga ada pilihan “background location” di mana jika menu ini aktif, maka Facebook akan tetap bisa melacak lokasi kamu saat aplikasi dalam keadaan tak digunakan. (MT)