Nataconnexindo.com, Tangerang - Digital marketing bukan hanya metode pemasaran di dunia maya saja, namun juga sudah menjadi strategi penjualan yang mengalami peningkatan sangat besar di era teknologi saat ini. Tidak salah jika digital marketing semakin gencar dilakukan banyak orang demi menarik konsumen dan juga calon pembeli yang nantinya berpotensi menghasilkan keuntungan untuk perusahaan atau brand tersebut. Nah, dikarenakan digital marketing sendiri selalu berubah setiap waktu, maka ada beberapa tren digital marketing yang perlu diketahui.
Seperti yang kita ketahui, tren digital marketing memiliki pengaruh yang sangat besar bagi perkembangan dunia digital sendiri. Tren pada digital marketing ini juga dipengaruhi dengan alogaritma dan juga perkembangan internet itu sendiri, maka dapat dipastikan jika trend ini bisa saja berubah sewaktu-waktu dan perputarannya sangatlah cepat. Seperti contoh, jika dahulu sosial media hanya dilakukan untuk berinteraksi saja, namun sekarang sosial media sudah menjadi sebuah paket yang sangat lengkap bahkan bisa menjaring banyak konsumen untuk meningkatkan brand yang kita miliki.
Nah, kamu penasaran seperti apa
tren digital marketing di penghujung tahun 2019 ini? berikut informasi selengkapnya.
1. Artificial Intelligence
Kamu pastinya sering mendengar kata ini, dimana Artificial Intelligence berarti kecerdasan buatan yang mana sudah banyak dikembangkan oleh banyak perusahaan besar untuk mendukung dan memaksimalkan digital marketing itu sendiri.
Bagaimana cara Artificial Intelligence ini bekerja?
Dilansir midtrans.com, Artificial Intelligence bekerja dengan cara menganalisa prilaku konsumen berdasarkan pola pencarian yang mereka lakukan di internet. Tahun depan tepatnya pada 2020, progress digital marketing akan semakin bertambah dan juga diperediksi pengguna nya akan meningkat, hal ini juga berlaku untuk Artificial Intelligence dimana nantinya tren digital marketing yang satu ini bisa menaikkan penjualan produk hingga lebih dari 40%.
2. Influencer
Tidak ada salahnya menggunakan orang ketiga untuk mempromosikan brand yang kamu miliki di dunia digital, biasanya meskipun orang ketiga tidak mengenal betul produk kita, tetapi mereka memiliki banyak followers untuk berinteraksi yang nantinya bisa digunakan untuk menjaring banyak user agar berpotensi menjadi konsumen. Sebut saja selebgram, beauty vlogger, content creator Youtube yang menjadi 'panutan' bagi para pengikutnya yang mana kehadirannya bisa kita coba untuk menaikan brand kita di dunia digital.
Namun hadirnya Influencer di tengah perkembangan digital marketing ini mesti kita gali lebih dalam lagi, karena terdapat kekurangan dimana biasanya Influencer memiliki fake followers yang malah hasil engagement dalam berinteraksi di media sosial nya rendah. Pastikan juga Influencer yang dipilih memang yang memiliki reputasi baik dan dikenal oleh semua orang.
3. Video marketing
Jika dibandingkan dengan image, video lebih bisa menjelaskan produk secara lebih terperinci. Maka tidak heran, banyak user atau brand ternama yang lebih memilih menggunakan video sebagai media promosinya. Tren regenerasi promosi digital marketing ke video ini sudah berlangsung cukup lama namun juga tidak bisa dikatakan seperti itu, terlebih dengan fitur-fitur tambahan yang semakin berkembang dimana tujuannya untuk mendukung kualitas dan tampilan video pada media sosial itu sendiri.
Dari sisi konsumen, video dinilai mampu meningkatkan kepercayaan pada produk sehingga lebih bisa mempengaruhi pembelian dan meningkatkan promosi.
Itulah beberapa tren digital marketing yang kehadirannya sangat penting bagi meningkatnya promosi pada produk atau brand yang dimiliki oleh sebuah perusahaan. Kehadiran 3 tren ini tentu saja bukan hanya sebagai media pendukung saja, namun juga menjadi hal krusial untuk terciptanya promosi dua arah antara konsumen dan brand tersebut. (TD)