Nataconnexindo.com, Tangerang – Beberapa waktu yang lalu Instagram, Facebook, dan juga WhatsApp error dalam waktu bersamaan. Seluruh pengguna ketiga aplikasi tersebut di seluruh dunia langsung ramai di media sosial twitter. Surat kabar online juga tidak kalah cepat mengabarkan peristiwa yang cukup menggemparkan itu. Jika melihat reaksi yang bermunculan di seluruh dunia pada hari itu, maka setiap pemilik bisnis harus mulai sadar betapa pentingnya membuat website untuk bisnis yang mereka jalankan.
Ketiga jejaring sosial tersebut mengalami gangguan pada tanggal 14 Maret 2019. Melalui akun twitter resminya, Facebook memberikan respon terkait masalah yang dihadapi. Mereka belum menjelaskan penyebab gangguan, tetapi mereka mengkonfirmasi bahwa gangguan ini bukan disebabkan oleh adanya serangan DDoS.
Error yang terjadi berbeda untuk masing-masing pengguna. Sebagian pengguna WhatsApp mengakui tidak dapat mengirim file berbentuk gambar, namun tetap bisa mengirim text. Sedangkan sebagian pengguna Instagram ada yang mengeluhkan tidak menemukan fitur Instagram Stories ketika mereka membuka aplikasi Instagram, sebagian lagi mengeluhkan timeline yang tidak mau menampilkan gambar terbaru.
Dengan adanya gangguan tersebut, setidaknya banyak kegiatan bisnis yang ikut terganggu. Berbagai profesi pekerjaan yang berkaitan dengan sosial media langsung kalang kabut. Mereka tidak bisa menjangkau pelanggan saat semua media tempat mereka bekerja akhirnya mengalami gangguan.
Di titik ini, barulah kita semua menyadari pentingnya membuat website untuk bisnis. Memiliki website untuk bisnis tentu saja dapat memperlancar bisnis yang kamu miliki. Pada kasus di atas, saat jejaring sosial utama yang digunakan sebagai media untuk menjangkau pelanggan mengalami gangguan, setidaknya bisnismu masih memiliki website.
Bisnismu tetap akan terhubung dengan pelanggan. Mereka tetap bisa mengakses informasi yang sudah kamu bagikan di website. Kerugian pun bisa diminamilisir karena pelangganmu masih bisa melakukan transaksi melalui website.
Transaksi melalui website juga menjadi salah satu keunggulan penting yang harus mulai kamu pikirkan. Sebuah website, selain dapat kamu jadikan sebagai backup saat media sosial mengalami gangguan seperti di atas, kamu juga bisa memanfaatkannya sebagai ‘jalan pintas’ untuk melakukan transaksi dengan pelanggan.
Kemampuan sebuah website untuk melakukan cloud computing cukup dapat membantu sebuah bisnis untuk menangani beberapa transaksi online. Jika kamu memiliki produk yang akan dijual, kamu bisa menyematkan fitur berbelanja. Jika kamu menawarkan jasa, kamu bisa memasang sebuah fitur chat bot untuk menarik minat mereka.
Banyak sekali potensi website yang bisa kamu manfaatkan. Kamu hanya perlu menyesuaikan dengan bisnis yang kamu miliki. Sehingga saat Instagram, Facebook, dan WhatsApp error, bisnismu tidak akan banyak terpengauh karena kamu sudah membuat website untuk bisnismu. (AI)