Nataconnexindo.com, Tangerang – Apa saja yang membuat suatu perusahaan dapat melangkah jauh lebih maju? Tentu ada berbagai macam faktor, termasuk juga siapa saja orang yang ada dibalik layar perusahaan tersebut. Nah kalau tentang tren atau perkembangan bagaimana ya, menurut kalian perusahaan apa sih yang dapat bertahan dengan berbagai macam gempuran yang terjadi termasuk persaingan bisnis? Jawabannya tentu semua aspek atau sektor dapat memiliki perkembangan yang berbeda-beda ni sobat Nata.
Tidak bisa hanya satu sisi saja seperti perusahaan yang menjual produk saja, namun juga perusahaan jasa tetap mempunyai peluang yang sama dengan kesuksesan perusahaan konsumsi dengan segudang produk jualannya. Tidak peduli bergerak di bidang jasa apa pun, namun yang namanya perusahaan jasa akan tetap bertumbuh seiring dengan bertumbuhnya bisnis yang lain. Kini kita bahas sedikit yuk tentang basic dari perusahaan jasa, baru nanti sobat Nata dapat mengetahui perusahaan jasa apa saja yang akan eksis di beberapa tahun ke depan.
Secara mudahnya, perusahaan jasa adalah suatu perusahaan yang menjual dan menawarkan produk dalam bentuk jasa. Layanan jasa memiliki keahlian tertentu yang tidak dimiliki suatu brand atau perusahaan, maka dengan kehadiran perusahaan jasa ini, perusahaan lain yang membutuhkan layanan yang tidak dimilikinya akan sangat terbantu.
Karakteristik perusahaan jasa :
• Menjual dan menawarkan jasa.
Dengan pengertian dasarnya dibidang jasa, maka perusahaan ini sangat bermanfaat bagi suatu badan ataupun korporasi. Tentu yang ditawarkan adalah suatu jasa dan bukan produk, tidak menawarkan sesuatu yang berbentuk fisik.
• Tidak selalu memiliki aset berupa barang.
Kata siapa perusahaan jasa tidak memiliki aset berupa barang, memang pada dasarnya perusahaan jasa itu tidak mempunyai tolak ukur berupa asset atau barang, namun ada juga beberapa jenis perusahaan jasa yang memiliki asset berupa barang fisik. Contoh perusahaan jasa seperti ini adalah perusahaan jasa travel yang harus memiliki asset fisik berupa kendaraan untuk operasional mengantar tamu ke beberapa destinasi tertentu. Ada juga yang tidak membutuhkan asset fisik seperti perusahaan jasa keuangan yang murni hanya memberikan konsultasi dan edukasi seputar keuangan dan akuntansi perusahaan.
Saat ini ada beberapa perusahaan jasa yang cukup banyak dibutuhkan dan eksis beberapa tahun ke belakang, apa saja perusahaan jasa tersebut?
Jasa konsultasi hukum.
Sebetulnya jasa konsultasi hukum ini sudah cukup besar dari dulu, hanya saja pada saat sekarang dengan banyaknya aturan dan hukum, maka konsultan jasa hukum ini sangat dibutuhkan. Jasa konsultan hukum ini biasanya dibutuhkan oleh hampir semua perusahaan, terutama perusahaan besar yang butuh perlindungan tentang badan hukum dan juga regulasi atau aturan tertentu, ada yang meminta bantuan dan konsultasi hukum dagang dan lainnya.
Jasa atau agen perjalanan.
Mungkin sobat Nata salah satu dari sekian banyaknya orang yang suka melakukan perjalanan liburan, namun tahukah kalian kalau dengan bepergian sendiri itu tidak efektif, membayar lebih demi kenyamanan dan pengalaman terbaik jadi kuncinya. Membayar jasa travel atau agen wisata di suatu tempat akan membuat wisatawan tertarik, jasa ini harus memiliki setidaknya beberapa armada transportasi untuk mengangkut wisatawa ke banyak destinasi wisata.
Jasa pemasaran digital.
Apa pun perusahaannya, di era digital saat ini harus berkembang lebih besar, maka manfaatkan peluang pemasaran digital. Perusahaan yang sudah memiliki banyak sekali pelanggan seperti perusahaan konsumsi dengan menjual banyak produk tetap membutuhkan pemasaran digital, pemasaran digital menumbuhkan brand awareness dan juga jika memanfaatkan juga sosial media, dapat terjadi interaksi yang cukup dalam dan membuat produk Anda jauh lebih terkenal. (MT)