Nataconnexindo.com, Tangerang – Jika Anda mempunyai
sebuah produk atau usaha, tentunya ingin meningkatkan kuantitas penjualan
produk Anda. Banyak cara yang
Anda lakukan untuk mengharapkan hal itu, meningkatkan kualitas produk salah
satunya.
Namun apa yang terjadi jika kualitas produk Anda sudah
berkualitas, tetapi orang-orang tidak mengetahui tentang produk Anda dengan
kualitas barang yang bagus. Itu sama sekali tidak berfungsi dari apa yang Anda
lakukan, karena produk yang banyak diminati adalah target mayoritas dari
penjual.
Jenis promosi yang paling mencapai target di era ini adalah
promosi di dunia digital. Namun ada caranya agar Anda bisa sukses promosi
dengan dunia digital. Satu kunci untuk promosi di dunia digital adalah penggunaan kata yang ada dalam
promosi kita. Bila pesan tidak cukup
menarik bagi konsumen, maka promosi yang dilakukan akan menjadi tidak efektif.
Hal ini dikarenakan konsumen pertama kali melihat pesan yang ada dan kemudian menentukan tindakan
selanjutnya.
Pesan yang baik
dapat membantu konsumen untuk menentukan dalam melakukan pembelian atau
penggalian informasi lebih dalam. Pesan yang
tidak menarik akan membuat konsumen menjadi tidak tertarik dengan produk yang
dipromosikan. Berikut beberapa tips yang dapat diikuti untuk membuat pesan yang
menarik dalam promosi produk.
Buat Kalimat Promosi yang Singkat dan Menarik
Contoh kalimat yang singkat adalah “Diskon 50%, Baju baru, Buy 1 Get 1”. Itu adalah kalimat-kalimat yang
singkat namun dapat dipahami, ketika ingin menambahkan informasi tambahan,
lebih baik membuat artikel dan sertakan link artikel di akhir kalimat.
Itu untuk memaksimalkan penggunaan kalimat agar konsumen
langsung tersaring mana yang mau berminat dengan jenis produk kita.
Membuat Penasaran
Membuat penasaran, akan menarik perhatian konsumen untuk
mengetahui lebih lanjut produk Anda. Untuk cara ini, dipastikan tampilan produk
Anda di halaman selanjutnya harus baik agar produk Anda diminati oleh konsumen.
Karena kalau sudah mengetahui info dari awal, konsumen tidak
ada rasa ketertarikan kembali untuk membelinya.
Tonjolkan Keunggulan Produk
Keunggulan produk yang berbeda dari kompetitor harus
ditampilkan ketika ingin mendapatkan banyak konsumen. Konsumen ingin sesuatu
yang beda untuk memiliki sesuatu.
Harus mempunyai perbedaan dengan kompetitor, bila kamu tidak
percaya diri dengan kualitas barang kamu, jadilah yang beda.
Bila itu semua telah dilakukan, Anda akan mendapatkan perhatian dari konsumen untuk mencari
info tentang produk Anda. Ketika itu sudah terjadi, tinggal kualitas produk Anda
yang ditingkatkan, dan Anda harus menjaga konsistensi promosi Anda. (AW)